You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Berdiskusi Kota Bareng Wartawan di Jaksel Bahas Penangangan Banjir
.
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Berdiskusi Kota Bareng Wartawan di Jaksel Bahas Penangangan Banjir

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan melalui Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kominfotik) mengadakan acara Berdiskusi Kota dan Wartawan (Berkawan) di Ruang Gelatik I, Kantor Wali Kota setempat. 

T erus berkolaborasi

Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Edi Sumantri mengapresiasi rekan-rekan

bersama Wartawan Jakarta Selatan (WJS) yang selama ini telah menyajikan informasi yang bermanfaat dan mengedukasi masyarakat.

Sudin Kominfotik Jaksel-PWI Sosialisasikan Bijak Bermedsos

"Melalui adanya sinergitas antara pemerintah dan media, informasi pembangunan dan kebijakan dapat disebarluaskan," ujarnya, Kamis (18/7). 

Edi menjelaskan, media juga berperan sebagai kontrol sosial agar pelaksanaan pembangunan yang dilakukan Pemkot dapat berjalan sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku.

Ia berharap, melalui diskusi Berkawan yang mengangkat tema "Penanganan Banjir di Jakarta Selatan" dengan menghadirkan narasumber kompeten ini bisa memberikan informasi komprehensif, termasuk mengenai anomali cuaca di Jakarta Selatan dan dampaknya.

"Semoga hubungan antara Pemkot Jakarta Selatan dan rekan-rekan wartawan ini terus terjalin dengan erat. Mari kita terus berkolaborasi dalam menghasilkan informasi yang mengedukasi dan bermanfaat untuk warga," terangnya.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Suku Dinas Kominfotik Jakarta Selatan, Yudhistira Nugraha menuturkan, acara Berkawan merupakan kolaborasi antar Wartawan dengan Pemkot Jakarta Selatan. Acara Berkawan ini kali pertama diadakan pada tahun 2022.

"Kami mengangkat tema tentang penanganan banjir karena saat ini sedang banyak dibangun sarana dan prasarana pencegahan banjir, termasuk di Jakarta Selatan," bebernya.

Ia menambahkan, dalam kegiatan Berkawan hari ini menghadirkan narasumber berkompeten dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisik (BMKG), Suku Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), serta Suku Dinas Sumber Daya Air.

"Semoga acara ini dapat memberikan manfaat luas, termasuk di bidang publikasi kepada masyarakat agar tercipta informasi yang jelas, akurat dan berimbang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1091 personFolmer
  2. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1082 personNurito
  3. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye1001 personTiyo Surya Sakti
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye972 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Sri Haryati Buka Talkshow Jaknaker Expo 2024

    access_time22-11-2024 remove_red_eye912 personNurito